Djonews.com – Semarang, Petugas yang berada di titik pos mangkang telah melakukan tindakan pemberhentian terhadap Bus New Shantika yang berangkat dari Jakarta yang notabene adalah zona merah pada jumat (1/5).
Kabid Pengendalian dan Operasi pada Dinas Perhubungan Kota Semarang, Danang Kurniawan menjelaskan, bahwa bus tersebut telah membandel yang sebelumnya sudah kena razia di Kalikangkung dan diminta putar balik.
“Bus tersebut diam-diam lewat exit tol Mangkang. Kebetulan ada petugas yang jaga akhirnya kena razia juga dan kita minta untuk putar arah kembali ke asalnya kalau masih bandel ya terpaksa armadanya ditinggal dan ternyata ada 19 penumpang didalamnya.”terangnya
Selain itu pula terdapat 2 travel dan 4 mobil pribadi yang ketahuan sewaktu diperiksa akhirnya di paksa putar arah ke asal.
“tadi ada mobil dari Bogor serta Bekasitermasuk 2 travel langsung kita minta putar arah.”tutupnya.
Sementara itu beberapa kendaraan yang lolos ke semarang melalui jalur Mangkang tersebut juga di semprot disinfektan.jjj
Gambar ilustrasi : bus news shantika asal jakarta yang diminta putar arah balik ke asal.
Tinggalkan Balasan