Djonews.com, SEMARANG – Adanya kelangkaan minyak goreng MinyaKita di sejumlah wilayah khususnya di Kabupaten Kendal membuat Satgas Pangan Polda Jawa Tengah melakukan penyelidikan.
Bahkan, langkanya minyak goreng MinyaKita dipasaran membuat harga beli MinyaKita terus meroket hingga Rp17.500 per liter.
Berdasarkan laporan dari masyarakat, Satgas Pangan Polda Jawa Tengah melakukan penyelidikan di Pasar Weleri dan mencurigai salah satu gudang toko sembako Tegar Jaya memiliki minyak goreng MinyaKita dalam jumlah besar.
Dari hasil penyelidikan, Satgas Pangan Polda Jawa Tengah melakukan penggrebekan di gudang toko Tegar Jaya, Sabtu (4/2) dan menemukan minyak goreng MinyaKita sebanyak 1600an karton dengan jumlah 19.548 liter atau 17,5 ton belum disalurkan kepada masyarakat.
“Hasil penyelidikan, kami tindaklanjuti dengan menggerebek gudang Toko Tegar Jaya dan kami temukan 1600an karton yang isinya 19.548 liter atau 17,5 ton. Itu semua minyak ditahan dan belum disalurkan ke masyarakat,” kata Direskrimsus Polda Jateng, Kombes Dwi Subagyo ketika melakukan konferensi pers, Kamis (09/02/2023) kemarin.
Tak hanya itu, Toko Tegar Jaya juga telah melakukan pelanggaran dengan menjual minyak goreng MinyaKita di atas harga HET dengan harga Rp15.400 per liter.